Untuk meningkatkan ekonomi pertanian, Desa Karanggedang membangun jalan poros menuju Kecamatan Gandrungmangu. Pembiayaan pembangunan jalan poros menggunakan pos Dana Desa (DD) tahun 2019. Selain mendongkrak ekonomi petani, jalan poros dibangun untuk menguatkan hubungan warga antardesa yang sudah berlangsung ratusan tahun yang lalu.

Desa Karanggedang merupakan salah satu desa di Kecamatan Sidareja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Jalan poros menghubungkan Desa Karanggedang dengan Dusun Sindeh, Desa Wringinharjo, Kecamatan Gandrungmangu. Sudah ratusan tahun, jalan itu digunakan warga Desa Karanggedang untuk sampai Kecamatan Gandrungmangu.

Nama InovasiJalan Poros Desa
InovatorPemerintah Desa Karanggedang
AlamatDesa Karanggedang, Kecamatan Sidareja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah
KontakSaryo (Kepala Desa Karanggedang)
Kontak‎+62-853-2520-3096

Awalnya kondisi jalan poros hanyalah jalan setapak. Para petani Desa Karanggedang menggunakan jalan itu untuk menuju lahan pertanian mapun mengangkut hasil panen mereka.

Warga Desa Karanggedang berharap pembangunan jalan poros akan memudahkan aktivitas pertanian sekaligus meningkatkan ekonomi keluarga. Berkat pembangunan jalan poros, harga tanah di Desa Karanggedang meningkat karena penurunan biaya transportasi hasil panen pertanian.

Keindahan panorama alam yg terlewati jalan baru ini diharapkan bisa lahir destinasi wisata agro yg merupakan pendukung wisata yang ada di Desa Karanggedang, seperti Kemit Forest Education.

Jalan setapak sepanjang 600 meter disulap menjadi jalan poros selebar lebar 6 meter melalui giat Program Karya Tunai (PKT) dengan anggaran Rp 151.000.000 dari Dana Desa 2019.

Kegiatan ini mampu menyerap 1.200 Hari Orang Kerja (HOK) sehingga pemasukan membantu masyarakat miskin, baik mereka yang nganggur maupun setengah nganggur.

Selain jalan poros, Pemerintah Desa Karanggedang juga membangun jalan baru menuju area pertanian Pacir Ipis dengan anggaran Rp 51.000.000,-

Pembangunan dua jalan baru sudah menjadi kesepakatan warga yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) masa kepemimpinan kepala desa sebelumnya. Kepala desa baru tetap melanjutkan rencana tersebut.

Pembangunan jalan merupakan usaha inovasi Desa Karanggedang untuk keluar dari isolasi desa terpencil. Wilayah Desa Karanggedang merupakan dataran tinggi dan perbukitan.

Pendekatan inovasi dan kreativitas yang dilakukan di desa terbukti membawa dampak positif bagi perbaikan tata kelola desa. Hal itu menjadi wujud dari Gerakan Desa Membangun untuk mewujudkan Indonesia yang lebih baik.

Narto S.Kom, Pendamping Desa Kecamatan Sidareja, Cilacap